Tuesday 2 June 2015

Sapardi Bercerita

Hal menarik ditemukan saat saya membaca koran tertanggal kemarin. Hanya sebuah jurnalistik foto tanpa artikel. Judul foto tersebut adalah Sapardi Bercerita. Keterangan foto itu :
Sastrawan dan seniman Sapardi Djoko Damono bercerit tentang duni sastra di Indonesia beserta kehidupan-kehidupan sastra kepada sejumlah mahasiswa dari sejumlah kampus di Bandung saat acara Lego Ergo Scio di Kotabaru Parahyangan, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Sabtu (30/5). Sapardi mengatakan, hanya media massa cetak di negara inilah yg paling banyak memberi ruang sastra dibandingkan dengan media cetak negara lain di Asia Tenggara sehingga tempat menulis sastra di Indonesia lebih leluasa. Dia juga bercerita tentang era dunia maya pun berkontribusi besar dlm memberi ruang lebih dan mengembangkan dunia sastra bagi kalangan muda.
Setelah melihat dan membaca, ingatan pun terbang ke masa sekolah dimana pelajaran bahasa Indonesia masa itu mengharuskan saya mengenal judul sastra terkenal Indonesia beserta pengarangnya (ada bagian2 era yg saya juga lupa itu apa semua). Sebut saja Layar Terkembang karangan... (Lupa), Belenggu karangan.... (Lupa), Siti Nurbaya dll. Jadi penasaran, cerita nya itu tentang apa ya? Waktu sekolah hanya disuruh apalin judul dan nama pengarang tp ga disuruh baca...
Jadi pengen baca buku2 tersebut. Kira-kira bisa dapat di mana ya? Di dkt stasiun kereta UI mungkin... Next time kalau mau ke rumah emak, saya akan mampir ke sana. Kalau ada yang tahu, mungkin bisa info.

1 comment: